[SMK-XI] Silabus Gambar Teknik Mesin Kelas XI Semester 3
(1,102)
17 12 14-11-2016
34 suka
27-07-2017, 19:15:28
SILABUS MATA PELAJARAN : GAMBAR TEKNIK MESIN Satuan Pendidikan : SMK Kompetensi Keahlian : Teknik Pemesinan Kelas : XI Semester : 3 Kompetensi Inti:
  1. KI 1: Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
  2. KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsifdan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
  3. KI 3: Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan masalah.
  4. KI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
Kompetensi Dasar 3.1 dan 4.1 : 3.1 Menggunakan aturan tanda pemotongan dan letak hasil gambar potongan sesuai konsep dan prosedur gambar potongan 4.1 Menyajikan gambar potongan sesuai tanda pemotongan dan aturan tata letak hasil gambar potongan. Materi Pelajaran: Pengenalan dan tata letak hasil gambar potongan
  1. Garis potong
  2. Panah arah pemotongan
  3. Huruf atau simbol pemotongan
  4. Gambar hasil potongan
  5. Peletakan gambar hasil potongan proyeksi
Alokasi Waktu: 5 Minggu x 2 Jam Pelajaran (Pertemuan Ke-1, 2, 3, 4, dan 5) Kompetensi Dasar 3.2 dan 4.2 3.2 Memprediksi penerapan jenis gambar potongan berdasarkan jenis potongan sesuai aturan potongan dalam satu bidang, lebih dari satu bidang, setengah, setempat, diputar, berurutan, dan potongan melintang. 4.2 Menalar penerapan jenis gambar potongan berdasarkan jenis potongan sesuai aturan potongan dalam satu bidang, lebih dari satu bidang, setengah, setempat, diputar, berurutan, dan potongan melintang. Materi Pelajaran : Pengenalan dan penerapan jenis gambar potongan:
  1. Potongan dalam satu bidang
  2. Potongan lebih dari satu bidang
  3. Potongan setengah
  4. Potongan setempat
  5. Potongan diputar
  6. Potongan berurutan
  7. Potongan melintang
Alokasi Waktu: 10 Minggu x 2 Jam Pelajaran (Pertemuan Ke-6, 7, 8, 9, 10, 11, 12, 13, 14, dan 15) Kompetensi Dasar 3.3 dan 4.3 3.3 Mengkonsep penyajian bidang benda yang tidak boleh dipotong sesuai prinsip gambar teknik. 4.3 Menyajikan bidang benda yang tidak boleh dipotong sesuai prinsip gambar teknik. Materi Pelajaran :
  1. Pengenalan dan penyajian bidang benda yang tidak boleh dipotong
Alokasi Waktu: 5 Minggu x 2 Jam Pelajaran (Pertemuan Ke-16, 17, 18, 19, dan 20) Sumber Belajar:
  1. Sato G., Takeshi, N. Sugiharto H (1983), “Menggambar Mesin menurut Standar ISO”, PT. Pradnya Paramita, Jakarta.
  2. Hantoro, Sirod dan Parjono. (2005), “Menggambar Mesin”, Adicita, Jakarta.
  3. Tables for the electric trade (GTZ) GmbH, Eschborn Federal Republic of Germany
  4. http://www.portalpalapa.com/Ayip

 

Silahkan login untuk meninggalkan balasan.

Pesan

Notifikasi